Polsek Surade melaksanakan kegiatan Safari Shalat Subuh berjamaah , bertempat di Masjid Jami Kampung Masdugel, Desa Wanasari, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi. Acara dimulai pukul 04.30 WIB dan berlangsung khidmat.
Dalam kesempatan ini, selain melaksanakan ibadah shalat Subuh berjamaah, anggota Polsek Surade juga melakukan silaturahmi dengan para jamaah masjid. Hal ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat setempat, serta menunjukkan kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat sebagai pelindung dan pengayom.
Baca juga:
Bharada E Tersangka, Ferdy Sambo Diperiksa
|
Kegiatan berjalan dengan aman dan penuh keakraban, menciptakan suasana yang kondusif dan harmonis antara aparat kepolisian dan warga.
Demikianlah upaya Polsek Surade dalam menjaga kedekatan dan sinergi dengan masyarakat melalui pendekatan religi yang positif.