Polsek Kalapanunggal. Dalam rangka antisipasi tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kalapanunggal, telah dilaksanakan Kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) melalui patroli gabungan 3 Pilar. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kalapanunggal, AKP M Damar Gunawan, S.Pd, pada Jumat malam pukul 21.00 WIB.
Patroli yang dilakukan dengan melibatkan personel dari Polsek Kalapanunggal, Koramil Kalapanunggal, dan Satpol PP Kecamatan Kalapanunggal bertujuan untuk memantau potensi ancaman seperti kejahatan curas (perampokan), curat (pencurian dengan pemberatan), curanmor (pencurian kendaraan bermotor), geng motor, premanisme, serta peredaran narkoba, senjata api (senpi), senjata tajam (sajam), dan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis.
Kapolsek Kalapanunggal, AKP M Damar Gunawan, S.Pd, menyampaikan, “Kami melaksanakan patroli gabungan untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan terkendali, serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar tidak berkumpul di malam hari guna menghindari gangguan kamtibmas.”
Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah Kalapanunggal tercatat aman dan terkendali. Selain itu, petugas juga berhasil menemukan satu unit knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis, yang langsung diamankan.
“Masyarakat mengerti dan memahami himbauan yang kami sampaikan, dan kami harapkan kegiatan seperti ini dapat terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kami, ” tutup Kapolsek Kalapanunggal.
Patroli gabungan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga ketertiban umum serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, menjaga keamanan wilayah Kalapanunggal.