Bhabinkamtibmas Polsek Kalapanunggal Laksanakan Kegiatan Door to Door System

    Bhabinkamtibmas Polsek Kalapanunggal Laksanakan Kegiatan Door to Door System
    Bhabinkamtibmas Polsek Kalapanunggal Laksanakan Kegiatan Door to Door System

    Bhabinkamtibmas Desa Kalapanunggal, Briptu Galih, melaksanakan kegiatan sambang desa yang sekaligus menjadi bagian dari program Door to Door System (DDS) di Kp. Palasari Wates, Rt. 005/002, Desa Kalapanunggal, Kecamatan Kalapanunggal.

    Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.30 WIB dan bertujuan untuk menjalin komunikasi yang lebih baik antara aparat kepolisian dan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Briptu Galih memberikan ruang bagi warga untuk menyampaikan segala bentuk curhatan, saran, dan kritik yang membangun. Hal ini diharapkan dapat membantu Polri dalam meningkatkan pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat.

    Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan berbagai himbauan dan pesan Kamtibmas, antara lain:

    1. Mendorong masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan menggiatkan Siskamling di lingkungan masing-masing.
    2. Mengingatkan warga agar waspada terhadap indikasi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), seperti praktik perekrutan tenaga kerja dengan iming-iming gaji besar untuk diberangkatkan ke luar negeri. Warga diimbau segera melaporkan informasi tersebut kepada Bhabinkamtibmas.
    3. Menyediakan saluran komunikasi yang mudah dengan Bhabinkamtibmas melalui nomor handphone yang telah diberikan kepada masyarakat.

    Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan sinergi antara Polri dan masyarakat, sehingga keamanan dan kenyamanan di Desa Kalapanunggal dapat terjaga dengan baik.

    Kapolsek Kalapanunggal,

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Hadiri...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Dialogis oleh Polsek Cidahu Polres...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh
    Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Laksanakan DDS, Berikan Edukasi dan Himbauan Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Desa Banyumurni Polsek Surade Polres Sukabumi Laksanakan DDS dan Cooling System di SD Negeri Banyumurni
    Bhabinkamtibmas Desa Banyumurni Polsek Cibitung Polres Sukabumi Laksanakan DDS dan Cooling System di SD Negeri Banyumurni

    Ikuti Kami