Caringin - Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya, Aipda Ferry Arizona, S.H., melaksanakan kegiatan sambang Door to Door System (DDS) di Kampung Ciheulang Girang, Rt. 009, Rw. 003, Desa Sukamulya, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi pada pukul 15.00 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi dan silaturahmi dengan masyarakat sekaligus memberikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban.
Selama kegiatan, Aipda Ferry Arizona menyampaikan beberapa pesan penting kepada warga, seperti mengimbau agar tidak membuang sampah ke sungai untuk mencegah terjadinya banjir akibat aliran air yang tersumbat. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap kejahatan, khususnya pencurian kendaraan bermotor (curanmor), dengan cara memarkirkan kendaraan di tempat aman dan menggunakan kunci ganda.
Kapolsek Caringin, IPDA Sugiarto, S.IP., M.M., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya Polsek Caringin untuk terus menjaga dan meningkatkan rasa aman di masyarakat. “Kami selalu mengingatkan agar warga ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, salah satunya dengan meningkatkan ronda malam dan membatasi jam keluar anak remaja pada malam hari, ” ungkap Kapolsek.
Selain itu, Aipda Ferry juga mengingatkan warga untuk tetap waspada terhadap potensi bencana alam mengingat curah hujan yang tinggi belakangan ini, serta menjaga kesehatan demi menghindari gangguan kesehatan.
Dengan kegiatan ini, diharapkan warga Desa Sukamulya semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai potensi gangguan Kamtibmas.